Film "Avatar 2" Ambil Settingan di Bawah Laut

Film "Avatar 2" Ambil Settingan di Bawah Laut - Aktris Michael Rodriguez yang membintangi film Avatar sebelumnya membeberkan lokasi film "Avatar 2" yaitu di bawah laut.Rodriguez yang memainkan pilot pesawat tempur pada film Avatar sebelumnya tidak yakin jika dia akan diikut sertakan dalam sekuel berikutnya. Menurut rencana film itu akan dirilis di bioskop pada 2014 oleh 20th Century Fox, sebagaimana dikutip dari The Hollywood Reporter.
Namun dia berharap sutradara James Cameron akan melibatkannya walaupun hanya mengundangnya untuk menonton pembuatan film.
Sebelumnya Cameron mengatakan, "Karakter pada film pertama dapat berlanjut ke film kedua, setidaknya dalam bentuk karakter yang lain."
Cameron juga telah mengisyaratkan bahwa film "Avatar 2" bisa mengambil tempat di planet lain di tata surya sama seperti Pandora pada film pertama, hutan, bahkan lautan di planet ini.
Cameron baru-baru ini merilis gua petualangan bawah air Sanctum 3D.
Rodriguez akan memainkan sersan Angkatan Udara di Battle: Los Angeles yang akan dirilis di bioskop pada 11 Maret.

Related Post:




Share/Bookmark

0 komentar:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More