Dhani: Saya Udah Ngetop Sebelum Wartawan Ada ! - Pihak Global TV mengaku kecewa dengan sikap Ahmad Dhani yang memberikan pernyataan secara langsung di Metro TV pada Kamis (3/3) siang dan dinilai menyudutkan wartawan Global TV.
Saat sesi wawancara, Dhani mengatakan bahwa wartawan Global TV telah berbohong.
“Wartawan itu sendiri bilang, saya nggak memukul, tapi beritanya sudah dibesar-besarkan,” ungkap Ahmad Dhani.
Saat Imam, perwakilan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) mengatakan sebaiknya Ahmad Dhani lebih bersahabat dengan wartawan infotainment karena biar bagaimanapun juga keduanya saling membutuhkan dan saling menguntungkan.
Dengan nada tinggi Dhani mengatakan dirinya sudah jauh terkenal sebelum wartawan infotainmen itu ada.
“Saya sudah ngetop dari tahun 92-an, sementara infotainment itu ada tahun 1998 jadi buat apa? Rhoma Irama pun sudah ngetop lama tanpa peran infotainmen,”ucap Dhani.
Wakil Pemimpin Redaksi Global TV, Yadi Hendriana mengaku geram dengan pernyataan Dhani tersebut.
Ia menegaskan bahwa pihaknya tidak pernah melaporkan Dhani atas kasus pemukulan tapi dugaan kekerasan dan intimidasi.
“Kami kecewa mengingat wartawan kami dibilang berbohong, kami tidak melaporkan adanya pemukulan, tapi perampasan kaset yang sampai saat ini masih ada di dia, belum dikembalikan,”tutur Yadi Hendriana, kemarin.
Saat wawancara, Dhani mengatakan tidak mau berdamai dengan Global TV. Ia juga ingin masalah ini hanya diselesaikan secara hukum.
Mendengar pernyataan itu, justru sangat menguntungkan buat Global TV. Menurutnya, apa yang dikatakan oleh bos Republik Cinta Management (RCM) itu justru semakin menguatkan tuntutannya.
“Silakan, bagus itu, dia berarti tidak mengakui kesalahannya,” tegasnya. Dhani dilaporkan oleh Global TV ke Polda Metro Jaya pada Selasa (1/3) lalu karena diduga melakukan tindak kekerasan terhadap Yandi, 22, kameramen Global TV.
0 komentar:
Post a Comment